Review Aplikasi KIMO - Pertumbuhan dan perkembangan layanan peer to peer lending saat ini sangatlah pesat. Salah satu produk p2p yang muncul di Indonesia adalah KIMO. Untuk lebih jelasnya, artikel ini akan membahas lebih dalam mengenai review aplikasi KIMO agar lebih mudah dimengerti.
Apa Itu Aplikasi KIMO?

Aplikasi KIMO pada dasarnya merupakan sebuah layanan fintech yang dimiliki oleh PT. Creative Mobile Adventure. KIMO dibuat dengan tujuan untuk membantu pemerintah dalam dengan cara digitalisasi inklusi keuangan.
KIMO bisa disebut juga sebagai layanan pinjaman uang dengan basis teknologi informasi untuk membantu para pedagang pulsa di seluruh wilayah Indonesia. KIMO sendiri sudah bekerja sama dengan Indosat, Telkomsel, dan XL Axiata.
Saham mayoritas dari KIMO dimiliki oleh PT. Monetrans Mitra Indonesia sebesar 99 %. Sementara itu, 1 % sahamnya dimiliki oleh Leonard Soesanto.
Alasan memilih KIMO

Salah satu alasan mengapa KIMO cocok menjadi pilihan utama adalah karena dari segi pertumbuhan bisnis, KIMO memiliki tingkat risiko yang terbilang rendah. Tentu tingkat risiko yang rendah tersebut sangat menarik dipilih untuk kestabilan keuangan.
Beberapa alasan lain antara lain:
- Ringkas. Pada dasarnya proses pendaftaraan di KIMO tidaklah sulit untuk dilakukan. Selain itu, pengisian stok pulsa dari KIMO juga bisa dilakukan secara langsung.
- Terpercaya. KIMO memiliki latar belakang perusahaan yang jelas. Hal tersebut juga membuat sistem keuangannya menjadi lebih terjamin. Selain itu, aplikasi KIMO juga tergolong mudah untuk dilakukan.
- Terjangkau. Produk yang ditawarkan oleh KIMO termasuk kompetitif dan menarik untuk dipilih. Selain itu, biaya administrasi yang diberikan juga tergolong rendah.
Cara Penggunaan Aplikasi KIMO

Untuk menggunakan layanan dari KIMO, kamu bisa mengaksesnya dari aplikasinya di smartphone. Sejauh ini, review aplikasi KIMO dari berbagai jenis ponsel tergolong nyaman untuk digunakan.
Cara penggunaannya adalah sebagai berikut:
- Unduh aplikasi KIMO. Untuk mendapatkannya, kamu bisa mendapatkannya dari Google Play Store.
- Daftarkan akun anda. Langkah selanjutnya, kamu harus mendaftar seperti biasa. Kamu bisa mengisi seluruh form yang disediakan dengan lengkap.
- Periksa akun pinjaman. Setelah mendaftar, nantinya akan muncul akun pinjaman yang menginformasikan profil keunganmu di KIMO.
Layanan contact center KIMO

KIMO sendiri memiliki layanan contact center yang cukup lengkap. Kamu bisa menggunakan layanan live chat atau menggunakan beberapa channel berikut ini:
- Alamat: Graha Boulevard Kelapa Gading Blok C-12, RW. 01 Kelapa Gading.
- No. Telepon: 021 2245 8268
- Email: info@KIMO.co.id
- Website: KIMO.co.id
Perizinan Aplikasi KIMO

KIMO sendiri bukanlah sebuah fintech ilegal. KIMO sudah diawasi oleh OJK sejak tahun 2017 lalu. Tentunya hal ini sudah lebih cukup untuk membuat para pengguna layanan KIMO lebih tenang.
Kemudahan penggunaan Aplikasi KIMO

Kebanyak layanan peer to peer lending memanfaatkan layanan aplikasi untuk menjaring banyak pengguna. Hal tersebut juga dilakukan oleh KIMO dengan merilis aplikasi di Google Play Store. Bahkan website resminya juga mengarahkan untuk mengunduh aplikasi KIMO.
Sayangnya, beberapa ulasan di Google Play Store menyatakan bahwa penggunaannya kurang nyaman. Selain itu, aplikasi tersebut juga dirasa membingungkan bagi kedua belah pihak, baik pendana maupun peminjam dana.
Hal tersebut mungkin bukan menjadi masalah jika website resminya bisa digunakan untuk bertransaksi. Sayangnya, layanan dari KIMO memang dipusatkan pada penggunaan aplikasi saja. Bahkan, tidak ada link untuk mendaftar atau login di website resminya.
Produk yang ditawarkan Aplikasi KIMO

KIMO merupakan salah satu layanan peer to peer lending yang cukup unik. Pasalnya, KIMO menegaskan untuk menjadi layanan yang membantu para pengusaha kecil untuk memperjualkan pulsa. Hal tersebut tentu sangat unik meski p2p lain juga ada yang menawarkan produk serupa.
Perlindungan dana Pengguna Aplikasi KIMO

Salah satu hal yang banyak dicari oleh para pendana adalah aspek perlindungan dana. Tentunya tidak ada orang yang mau merugi ketika berinvestasi. Untuk itu, asuransi merupakan salah satu hal yang dicari dalam review aplikasi KIMO.
Sayangnya, informasi mengenai asuransi maupun perlindungan dana sulit ditemukan. Di website sendiri tidak dijelaskan mengenai bagaimana dana tersebut disampaikan ke peminjam. Bisa dikatakan bahwa bagian ini KIMO kurang transparan.
Kelebihan Aplikasi KIMO
Kelebihan dari KIMO antara lain:
- · Produk yang disediakan jelas dan tidak membingungkan.
- · Layanan dikhususkan pada industri yang saat ini sedang berkembang.
- · Dampak sosial lebih mengarah ke masyarakat yang memang membutuhkan.
- · Respon dari customer service tergolong cepat dan mudah dimengerti.
- · Latar belakang dari KIMO sudah jelas dan terpercaya.
- · Minimal investasi termasuk menarik.
- · Bisa membantu para pelaku usaha pulsa agar lebih produktif,
Kekurangan Aplikasi KIMO
Kekurangan dari KIMO antara lain:
- Plafon dan tenor sedikit berbeda dibandingkan dengan pesaing.
- Aplikasi masih kurang nyaman digunakan.
- Asuransi tidak transparan.
- Kurangnya variasi pinjaman di KIMO.
Hal yang perlu diperhatikan Saat Menggunakan Aplikasi KIMO

Pada dasarnya KIMO bisa menjadi pilihan menarik untuk para pelaku usaha kecil. Setiap orang bisa dengan mudah berjualan pulsa dengan sistem pinjaman yang bersahabat. Pasalnya, seringkali pelaku usaha kecil memiliki modal yang tidak mencukupi.
Biasanya, para pedagang pulsa harus membeli nominal modal saldo dengan sistem cash. Jika saldo yang dimiliki sedikit, tentu membuat produk usaha cepat habis dan membuat usaha mangkrak.
Dengan hadirnya layanan dari KIMO, para pelaku usaha bisa membayar belakangan. Manfaatnya sangat jelas terasa karena usaha yang dijalani bisa berjalan terus-menerus tanpa terkendala saldo habis.
Sayangnya, KIMO terasa belum memperhatikan bagaimana menghimpun pendana agar lebih berkembang. Pasalnya KIMO tidak menampilkan informasi yang detail mengenai bagaimana cara kerja dari aplikasi ini.
Jika kita menilik dari website KIMO, kamu hanya akan menemukan beberapa halaman yang membuat para pendana bergairah. Sayangnya, tidak ada tindak lanjut yang bisa dilakukan melalui website. Kamu harus mengaksesnya melalui aplikasi resminya.
Selain itu, ada juga poin yang luput dijelaskan. KIMO tidak menjelaskan bagaimana keamanan dana tersebut di website resminya. KIMO juga tidak menjelaskan bagaimana para pendana bisa mendapatkan keuntungan.
Beralih ke bagian aplikasi, jika melihat dari rating yang dimiliki KIMO bisa jadi salah satu aplikasi p2p lending yang memiliki rating rendah. Pada saat tulisan ini dibuat, rating yang didapat hanyalah sebesar 2,6 saja. Tentu itu bukan rating yang baik untuk sebuah layanan p2p.
Kesimpulan
KIMO hadir dengan penawaran yang menarik untuk para pelaku usaha kecil. Dengan menggunakan KIMO, setiap pelaku usaha kecil bisa berjualan pulsa dengan lancar tanpa terkendala ketersediaan stok pulsa.
Untuk para pendana juga bisa berpartisipasi terhadap pertumbuhan ekonomi di kalangan usaha kecil. Akan lebih baik lagi jika KIMO bisa membuat para pendana lebih mudah dalam mengakses seluruh fitur, baik di aplikasi maupun di website resminya.
Demikianlah artikel singkat, padat, dan jelas mengenai review aplikasi KIMO. Semoga artikel ini bisa membantu kamu untuk mempelajari cara kerja dari aplikasi KIMO dan memahami cara penggunaannya. Selamat berinvestasi!